Taman Baca Kesiman


Taman Baca Kesiman
Archana Universa


Buat an1mareaders yang suka buku-buku alternatif alias buku-buku kiri yang pemikiran dan temanya tidak sejalan dengan pemikiran arus utama, kalian wajib berkunjung ke Taman Baca Kesiman, Denpasar.

Taman Baca Kesiman (TBK) yang berdiri sejak 2014 berlokasi di Jalan Sedap Malam, Denpasar - Bali. Jika dari arah Renon menuju Sanur, Jalan Sedap Malam ada di sebelah kiri setelah lampu merah Jalan Hang Tuah, di area yang banyak penjual tanamannya.

Berbagai buku mulai dari ensiklopedi, novel, majalah, dan buku-buku bacaan lainnya bisa ditemui di sini. Mulai dari sejarah, sastra, musik, sosial, budaya, dan politik hingga buku-buku langka yang sudah sulit ditemukan di pasaran, tersedia di sini.

Perpustakaan dibuka jam 10.00 pagi – 18.00 WITA setiap harinya. Untuk membaca di sini, pengunjung tidak dikenakan biaya. Meski begitu, buku-buku di sini tidak boleh dipinjam, hanya bisa dibaca di dalam perpustakaan.

Agung Alit, sang pemilik, membuat TBK karena rendahnya minat baca yang ada di masyarakat. TBK sengaja dibangun dengan suasana santai sehingga dapat menarik siapa pun untuk datang dan membaca berbagai macam buku yang disuguhkan.

Berbeda dari kesan perpustakaan pada umumnya yang kebanyakan kaku dan serius.

TBK hadir dengan harapan, ribuan koleksi buku yang Agung Alit miliki dapat diakses dan dibaca oleh siapa pun terutama generasi muda.

Selain perpustakaan, di sana juga ada dapur, di mana pengunjung dapat memesan minuman dan makanan ringan.

Di area depan ada kebun organik kemudian halaman rumput di belakang bisa dijadikan tempat panggung orasi, pemutaran film, pagelaran musik ataupun tempat anak-anak bermain.

Di TBK sering diadakan diskusi juga event komunitas yang mengangkat isu-isu alternatif. Misalnya perlawanan terhadap reklamasi di Teluk Benoa, sejarah kekerasan 1965, dan masih banyak lagi.



Artikel ini ada di An1magine majalah eMagazine Art and Science Volume 2 Nomor 1 Januari 2017
yang dapat di-download gratis di Play Store, share yaa


Comments

Popular Posts

PARTNERS

Contact Form

Name

Email *

Message *