Big Bad Wolf Jakarta 2017 Pesta Buku Terbesar se-Asia Tenggara
Big Bad Wolf Jakarta 2017
Pesta Buku Terbesar se-Asia Tenggara
Archana Universa
Pesta buku terbesar se-Asia tenggara, Big Bad Wolf (BBW) 2017, tahun ini digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Hall 7-10.
Pameran ini berlangsung selama 12 hari dari tanggal 21 April – 2 Mei 2017, buka 280 jam nonstop dari jam 08:00 21 April- 23:59 2 Mei. 24 jam sehari.
Lima juta buku dari berbagai penerbit Inggris, Amerika Serikat, dan Eropa siap diborong dengan diskon 60-80%. Satu juta dari lima juta buku khusus untuk buku-buku berbahasa Indonesia.
Buku-buku di sini memiliki berbagai genre dan kategori usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Ada buku komik (graphic novel), novel, kesehatan, politik, ekonomi, fiksi, non fiksi, seni dan design, kesehatan dan kecantikan, rumah dan kebun, masakan, alam, bisnis dan masih banyak lagi.
Karena antusiasme yang tinggi, pengunjung harus rela mengantre di pintu masuk, juga saat ingin bayar di kasir.
Nama Big Bad Wolf diambil dari cerita dongeng tentang serigala dengan gadis cilik berkerudung merah. Serigala ini memangkas harga mahal jadi murah meriah.
Artikel ini ada di majalah AN1MAGINE Volume 2 Nomor 5 Mei 2017 eMagazine Art and Science yang dapat di-download gratis di Play Store, share yaa
“Menerbitkan buku, komik, novel, buku teks atau
buku ajar, riset atau penelitian di jurnal? An1mage jawabnya”
AN1MAGINE BY AN1MAGE: Enlightening Open Mind Generations
AN1MAGE: Inspiring Creation Mind Enlightening
website an1mage.net www.an1mage.org
Comments
Post a Comment