MUSIK KLASIK: Intro


MUSIK KLASIK:  Intro
Miss Meilinda Wijaya


Di zaman sekarang ini sudah ada terapi ibu hamil menggunakan musik klasik karena ibu hamil merupakan kondisi yang spesial.

Ibu hamil membutuhkan perhatian dari keluarga terutama suami karena ibu hamil kesehatan nya rentan sakit & cenderung terserang berbagai macam virus. Ibu hamil merasakan perubahan pada hormon sehingga mereka merasakan suatu kondisi lain daripada ketika tidak hamil.

Terapi ibu hamil dengan mendengarkan musik klasik itu bertujuan agar si ibu tidak stress (pekerjaan & rutinitas).

Ibu hamil bisa mendapatkan ketenangan hati & pikiran ketika mendengarkan musik klasik sehingga kesehatan ibu hamil bisa tetap terjaga & bagus pula untuk perkembangan pertumbuhan si bayi dalam rahim.

Musik klasik diciptakan pada zaman klasik (1740-1830) dalam sejarah musik barat selama sebagian besar abad 18 sampai dengan awal abad 19.

Ciri-ciri musik klasik:

1.Peralihan dinamik tidak ekstrim, dari keras langsung lembut atau sebaliknya, biasanya peralihan dinamiknya dari lembut sampai keras atau dari keras sampai lembut.

2.Peralihan tempo tidak ekstrim, mendadak dipercepat atau diperlambat, tapi dengan peralihan tempo perlahan dipercepat dan perlahan diperlambat.

3.Pemakaian akord 3 nada yang membuat melodi musik klasik enak didengar

4.Sedikit ornamentik dalam musik.

5.Komponis-komponisnya adalah Joseph Haydn, Muzio Clementi, Johann Ladislaus Dussek, Andrea Luchesi, Anthonio Salieri, Carl Phillipp Emanuel Bach, Wolfgang Amadeus Mozart, dan Ludwig van Beethoven.       

Sampai jumpa di artikel musik klasik edisi An1magine selanjutnya.

Miss Meilinda Wijaya
Guru Piano Klasik
Kemayoran Barat - Jakarta Pusat
081298147838


Artikel ini ada di majalah AN1MAGINE Volume 3 Nomor 7 Juli 2018 eMagazine Art and Science yang dapat di-download gratis di Play Store, share yaa


“Menerbitkan buku, komik, novel, buku teks atau 
buku ajar, riset atau penelitian di jurnal? An1mage jawabnya”

AN1MAGINE BY AN1MAGE: Enlightening Open Mind Generations
AN1MAGE: Inspiring Creation Mind Enlightening 
website an1mage.net www.an1mage.org

Comments

Popular Posts

PARTNERS

Contact Form

Name

Email *

Message *